DAMPAK TRADISI BUDAYA MIDANG TIAP JUM’AT KLIWON TERHADAP KEHIDUPAN SOSIAL MASYARAKAT SEKITAR PASAR KENARAN SUMBER HARJO PRAMBANAN SLEMAN

Siti Suharti, 14144300049 (2017) DAMPAK TRADISI BUDAYA MIDANG TIAP JUM’AT KLIWON TERHADAP KEHIDUPAN SOSIAL MASYARAKAT SEKITAR PASAR KENARAN SUMBER HARJO PRAMBANAN SLEMAN. Prodi PPKn Universitas PGRI Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
Artikel.pdf

Download (417kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan tradisi budaya midang tiap Jumat Kliwon di masyarakat sekitar Kenaran Sumberharjo dan untuk mengetahui dampak tradisi budaya midang setiap Jum’at Kliwon terhadap kehidupan sosial masyarakat sekitar Kenaran Sumberharjo Prambanan. . Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Subyek penelitian ada 10 responden . Pengumpulan data diperoleh dengan tehnik wawancara, dokumentasi dan observasi. Analisa data yang digunakan adalah analisis data diskriptif yaitu dengan memaparkan data yang ada, diorganisasikan dan diinterpretasikan sehingga data tersebut dapat memberikan jawaban terhadap permasalahan yang merupakan latar belakang permasalahan dalam penulisan skripsi ini dan dapat ditarik kesimpulannya.. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh hasil bahwa; 1) Pelaksanaan tradisi budaya midang di pasar Kenaran Desa Sumberharjo Prambanan, dilaksanakan setiap Jum’at Kliwon, yaitu dengan menepati nazar yang telah diucapkan kemudian membeli nasi gudang dengan membayarnya disertai uang lebih sebagai pengeluaran ujar dalam bahasa Jawanya sebagai rasa syukur kepada Tuhan karena hajatnya telah terkabul.2).Dampak tradisi budaya midang tiap Jum’at Kliwon mempengaruhi kehidupan sosial masyarakat sekitar Kenaran berupa peningkatan pendapatan bagi pedagang di pasar Kenaran.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Tradisi Midang, Tradisi dan kepercayaan
Subjects: Sosial > Adat Istiadat dan Kebiasaan, Etika, Sopan santun
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
Depositing User: Mr. Nugroho
Date Deposited: 28 Mar 2018 02:21
Last Modified: 28 Mar 2018 02:21
URI: http://repository.upy.ac.id/id/eprint/1766

Actions (login required)

View Item View Item