FEBRIYATI, 13144300011 (2017) ANALISIS PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP ANAK SEBAGAI KORBAN PEDOFILIA BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NOMOR 11 TAHUN 2012 TENTANG SISTEM PERADILAN PIDANA ANAK. Prodi PPKn Universitas PGRI Yogyakarta.
|
Text
Artikel.pdf Download (207kB) | Preview |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mengkaji bentuk perlindungan hukum terhadap anak sebagai pedofilia berdasarkan Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2012 tentang Sistem Peradilan Pidana Anak dan mengetahui upaya pemerintah dalam melindungi korban pedofilia. Metode dalam penulisan skripsi ini adalah penelitian hukum normatif. Penelitian dilakukan dengan melakukan pendekatan perundang-undangan dan perbandingan. Data yang digunakan merupakan data sekunder, yaitu data yang bersumber dari bahan pustaka. Pemaparan data dilakukan dengan mendiskripsikan literatur yang diperoleh dan dianalisis sesuai dengan kajian yang menjadi fokus pembahasan. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif yang bersifat deduktif dan induktif. Simpulan dari penulisan skripsi ini antara lain (1) Bentuk perlindungan hukum terhadap anak sebagai korban pedofilia yaitu: Berdasarkan undang-undang no 11 tahun 2012 antara lain: a).Jaminan keselamatan,baik fisik,mental maupun sosial pada pasal 58 (1) pada saat memeriksa Anak Korban/atau saksi, hakim dapat memerintahkan agar anak dibawa keluar ruang sidang, (2) pada saat pemeriksaan b) Hak mendapatkan pendampingan, dan c) Hak menjalani peradilan dalam situasi khusus untuk anakperkara. (2) Upaya pemerintah sebagai upaya penanggulangan tindak pidana pedofilia yaitu: a) penyuluhan hukum intansi penegak hukum, b) penyuluhan rohani/ agama, c) Melalui upaya preventif, dan d) Melalui upaya represif.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Anak Korban, Anak Saksi, Pedofilia, Perlindungan Hukum |
Subjects: | Hukum > Hukum Pidana |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan |
Depositing User: | Mr. Nugroho |
Date Deposited: | 23 Oct 2017 01:57 |
Last Modified: | 23 Oct 2017 01:57 |
URI: | http://repository.upy.ac.id/id/eprint/1591 |
Actions (login required)
View Item |