HUBUNGAN ANTARA MINAT BELAJAR SEJARAH DENGAN PRESTASI BELAJAR SEJARAH SISWA SMA SANTO MIKAEL SLEMAN YOGYAKARTA

TYAS BUDI UTAMI, 13144440060 (2017) HUBUNGAN ANTARA MINAT BELAJAR SEJARAH DENGAN PRESTASI BELAJAR SEJARAH SISWA SMA SANTO MIKAEL SLEMAN YOGYAKARTA. Prodi Pendidikan Sejarah UPY.

[img]
Preview
Text
Artikel.pdf

Download (164kB) | Preview

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui 1) Minat belajar sejarah siswa SMA Santo Mikael Sleman Yogyakarta, 2) Prestasi belajar sejarah siswa SMA Santo Mikael Sleman Yogyakarta, dan 3) Hubungan antara minat belajar dengan prestasi belajar sejarah siswa SMA Santo Mikael Sleman Yogyakarta. Populasi dan Sampel penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI Program IPS SMA Santo Mikael Sleman Yogyakarta dengan jumlah 30 siswa. Pengumpulan data dalam penelitian menggunakan angket dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini meliputi 1) Analisis statistik deskripsi dan 2) Uji hipotesis menggunakan uji statistik korelasi produc moment. Kesimpulan hasil penelitian adalah 1) Minat belajar sejumlah siswa kelas kelas XI Program IPS SMA Santo Mikael Sleman Yogyakarta dalam kategori tinggi (X = 75,77 ; 2) Prestasi belajar Sejarah siswa kelas XI Program IPS SMA Santo Mikael Sleman Yogyakarta menunjukkan kecenderungan sedang (Y = 75,50) ; dan 3) Ada hubungan yang signifikan antara minat belajar Sejarah dengan prestasi belajar Sejarah siswa SMA Santo Mikael Sleman Yogyakarta. Hasil uji korelasi parsial siswa secara keseluruhan menunjukkan bahwa minat belajar Sejarah mempunyai hubungan yang positif dengan prestasi belajar Sejarah kelas XI Program IPS SMA Santo Mikael Sleman Yogyakarta.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Minat Belajar, Prestasi Belajar Sejarah
Subjects: Geografi dan Sejarah > Pendidikan dan penelitian sejarah
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Sejarah
Depositing User: Mr. Nugroho
Date Deposited: 10 Aug 2017 02:20
Last Modified: 10 Aug 2017 02:20
URI: http://repository.upy.ac.id/id/eprint/1426

Actions (login required)

View Item View Item