UPAYA MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR IPA MELALUI METODE DEMONSTRASI PADA SISWA KELAS V SD BOGO WIJIREJO PANDAK BANTUL TAHUN PELAJARAN 2013/2014

Nunung Sulistianingsih, NIM 10144600055 (2014) UPAYA MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR IPA MELALUI METODE DEMONSTRASI PADA SISWA KELAS V SD BOGO WIJIREJO PANDAK BANTUL TAHUN PELAJARAN 2013/2014. Skripsi thesis, UNIVERSITAS PGRI YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text (UPAYA MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR IPA MELALUI METODE DEMONSTRASI PADA SISWA KELAS V SD BOGO WIJIREJO PANDAK BANTUL TAHUN PELAJARAN 2013/2014)
Artikel Nunung Sulistianingsih (10144600055).pdf

Download (502kB) | Preview
[img] Text (UPAYA MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR IPA MELALUI METODE DEMONSTRASI PADA SISWA KELAS V SD BOGO WIJIREJO PANDAK BANTUL TAHUN PELAJARAN 2013/2014)
Artikel Nunung Sulistianingsih (10144600055).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (502kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya meningkatkan prestasi belajar Ilmu Pengetahuan Alam melalui metode demonstrasi pada siswa kelas V di SD Bogo Wijirejo Pandak Bantul Tahun Pelajaran 2013/2014. Penelitian ini dilakukan di SD Bogo Wijirejo Pandak Bantul pada tahun pelajaran 2013/2014. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Subyek penelitian adalah seluruh siswa kelas V SD Bogo Wijirejo Pandak Bantul yang berjumlah 25 siswa dengan siswa laki-laki sebanyak 16 siswa dan perempuan sebanyak 9 siswa. Obyek penelitian ini adalah metode demonstrasi. Langkah-langkah PTK meliputi kegiatan perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Pengumpulan data pada penelitian ini dengan observasi, tes dan dokumentasi. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa : (1) penggunaan motode demonstrasi dapat meningkatkan prestasi belajar IPA siswa. Nilai rata-rata pada kelas V SD Bogo Wijirejo Pandak Bantul pada Pra Siklus sebesar 70,88 dengan ketuntasan belajar sebesar 48% setelah dilaksanakan pembelajaran menggunakan metode demonstrasi meningkat pada siklus I nilai rata-rata menjadi 74,08 dengan ketuntasan belajar mencapai 54,17%. Pada siklus II nilai rata-rata menjadi 85,2 dengan ketuntasan belajar sebesar 88%. (2) adanya peningkatan pada siswa dan proses keterlaksanaan pembelajaran. Hasil observasi kegiatan siswa siklus I pertemuan pertama sebesar 50% dan pertemuan kedua 57,14% sedangkan pada siklus II pertemuan pertama 71,43% dan pertemuan kedua 85,71%. Hasil proses keterlaksanaan pembelajaran pada siklus I pertemuan pertama sebesar 71,4% dan pertemuan kedua sebesar 73,33% sedangkan pada siklus II pertemuan pertama sebesar 80% dan pertemuan kedua sebesar 93,33%. Dari data tersebut dapat disimpulkan bahwa penggunaan metode demonstrasi dapat meningkatkan prestasi belajar IPA pada siswa kelas V SD Bogo Wijirejo Pandak Bantul.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dhiarty Gularso, S.Si., M.Pd
Uncontrolled Keywords: metode demonstrasi, prestasi belajar IPA
Subjects: Sosial
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: FITRI RIANI
Date Deposited: 06 Dec 2015 06:55
Last Modified: 06 Dec 2015 06:55
URI: http://repository.upy.ac.id/id/eprint/13

Actions (login required)

View Item View Item