PENGARUH PENERAPAN E-SPT, TINGKAT PEMAHAMAN PERPAJAKAN, DAN KESADARAN WAJIB PAJAK TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK BADAN DALAM MELAPORKAN SPT (Di KPP Pratama Wates)

LARAS AYU ANGGIA KIRANA, 13133100028 (2017) PENGARUH PENERAPAN E-SPT, TINGKAT PEMAHAMAN PERPAJAKAN, DAN KESADARAN WAJIB PAJAK TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK BADAN DALAM MELAPORKAN SPT (Di KPP Pratama Wates). Prodi Akuntansi UPY.

[img]
Preview
Text
Artikel.pdf

Download (356kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan e-SPT terhadap kepatuhan Wajib Pajak Badan di KPP Pratama Wates, pengaruh tingkat pemahaman perpajakan terhadap kepatuhan Wajib Pajak Badan di KPP Pratama Wates, pengaruh kesadaran Wajib Pajak terhadap kepatuhan Wajib Pajak Badan di KPP Pratama Wates. Populasi penelitian ini adalah Wajib Pajak Badan yang terdaftar sebagai Wajib Pajak Badan pengguna e-SPT di KPP Pratama Wates. Sampel yang digunakan pada penelitian ini sebanyak 33 responden. Data pada penelitian ini diperoleh melalui kuisioner. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Kuisioner ini di uji validitas dan reliabilitas. Teknik analisis yang digunakan adalah Analisis Regresi Berganda, Uji F, Uji t, Analisa Koefisien Determinasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan e-SPT berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan Wajib Pajak Badan di KPP Pratama Wates, hal ini ditunjukkan dengan nilai signifikan sebesar 0.020, tingkat pemahaman perpajakan berpengaruh secara signifikan terhadap kepatuhan Wajib Pajak Badan di KPP Pratama Wates, hal ini ditunjukkan dengan nilai signifikan sebesar 0.039, kesadaran Wajib Pajak berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan Wajib Pajak Badan di KPP Pratama Wates, hal ini ditunjukkan dengan nilai signifikan sebesar 0.000.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Kepatuhan Wajib Pajak Badan, e-SPT, tingkat pemahaman perpajakan, kesadaran Wajib Pajak
Subjects: Akuntansi > Akuntansi Perpajakan
Divisions: Fakultas Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Mr. Nugroho
Date Deposited: 15 Mar 2017 02:19
Last Modified: 15 Mar 2017 02:19
URI: http://repository.upy.ac.id/id/eprint/1283

Actions (login required)

View Item View Item