MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS MAHASISWA PENDIDIKAN MATEMATIKA UPY MELALUI MODEL PEMBELAJARAN THINK – TALK – WRITE

Siska Candra Ningsih, FKIP Universitas PGRI Yogyakarta (2014) MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS MAHASISWA PENDIDIKAN MATEMATIKA UPY MELALUI MODEL PEMBELAJARAN THINK – TALK – WRITE. Universitas PGRI Yogyakarta. pp. 1-11.

[img]
Preview
Text
ARTIKEL SISKA CN-PMAT.pdf

Download (497kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pembelajaran mata kuliah Teori Bilangan dengan menggunakan model pembelajaran Think – Talk – Write (TTW) dan mengetahui apakah pembelajaran dengan model TTW lebih efektif daripada pembelajaran Konvensional dalam meningkatkan komunikasi matematis mahasiswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu. Populasi dalam penelitian ini adalah semua mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika semester II yang terbagi dalam 4 kelas paralel. Sampel penelitian adalah kelas IIA2 sebagai kelas kontrol dan kelas IIA1 sebagai kelas eksperimen. Instrumen yang digunakan dalam penelitian adalah tes komunikasi matematis. Analisis data menggunakan program SPSS 16, uji proporsi satu populasi, dan uji t. Uji hipotesis yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji proporsi satu populasi dan uji t. Berdasarakan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa (1) pembelajaran Teori Bilangan dengan model pembelajaran Think – Talk – Write efektif dalam meningkatkan komunikasi matematis mahasiswa. Dapat dibuktikan dari hasil uji proporsi pada kelas eksperimen nilai hit z komunikasi matematis = 1,87 > z tabel dengan taraf nyata 5% diperoleh z tabel sebesar 1,64; (2) Model pembelajaran Think – Talk – Write lebih efektif daripada pendekatan Konvensional. Dapat dibuktikan dari hasil uji t dimana nilai hit t komunikasi matematis = 2,07 > t tabel dengan taraf nyata 5% diperoleh t tabel sebesar 1,67.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Model Pembelajaran Think – Talk – Write, Kemampuan Komunikasi Matematis
Subjects: Pendidikan > Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktivitasnya > Metode belajar mengajar, Kegiatan belajar mengajar
Matematika
Divisions: Karya Dosen
Depositing User: Nurul Sinto Ambawani
Date Deposited: 20 Feb 2016 03:40
Last Modified: 20 Feb 2016 03:40
URI: http://repository.upy.ac.id/id/eprint/438

Actions (login required)

View Item View Item