Pengembangan Lembar Kerja Siswa (LKS) Berbasis Conceptual Change Model (CCCM) pada Mata Pelajaran IPA Materi Hubungan Gaya dan Gerak untuk Mengurangi Miskonsepsi Siswa Kelas IV SD 001 Harapan Jaya

Rahayu, PGSD, UPY and Wahyu Kurniawati, UPY (2022) Pengembangan Lembar Kerja Siswa (LKS) Berbasis Conceptual Change Model (CCCM) pada Mata Pelajaran IPA Materi Hubungan Gaya dan Gerak untuk Mengurangi Miskonsepsi Siswa Kelas IV SD 001 Harapan Jaya. Universitas PGRI Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
Rahayu,DS.pdf

Download (255kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengembangan, kelayakan dan keefektifan Lembar Kerja Siswa (LKS) berbasis Conceptual Change Model (CCM) pada mata pelajaran IPA materi hubungan gaya dan gerak untuk mengurangi miskonsepsi siswa kelas IV SD Negeri 001 Harapan Jaya. Jenis penelitian yaitu penelitian pengembangan (R&D). Penelitian dilaksanakan di SD Negeri 001 Harapan Jaya pada tahun 2021. Subjek penelitian adalah siswa kelas IV sebanyak 30 siswa yang dibagi menjadi 2 yakni 15 siswa pada kelas ekperimen dan 15 siswa pada kelas kontrol. Prosedur pengembangan melalui tahap ADDIE (analysis, desaign, development, implementation, dan evaluation). Teknik pengumpulan data menggunakan angket, observasi, tes, dokumentasi, dan wawancara. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis kualitatif dan kuantitatif. . Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1) validasi LKS berbasis CCM ditinjau dari (a) Hasil penilaian ahli materi dengan presentase 96% dengan kriteria sangat baik, dan (b) Hasil penilaian ahli media dengan presentase 88% dengan kriteria sangat baik. 2) Kelayakan LKS ditinjau dari (a) Hasil respon guru dengan presentase 100% dengan kriteria sangat baik. (b) Hasil respon siswa dengan presentase 92% dengan kriteria sangat baik. 3) LKS berbasis CCM lebih efektif dalam mengurangi miskonsepsi siswa yang dibuktikan dengan perbedaan prestasi yang dibuktikan dengan uji idependent sample t test. Hasil uji idependent sample t test pada nilai pretest dan post-test diperoleh Sig. (2-tailed) 0,000 <0,05. LKS berbasis CCM efektif untuk mereduksi miskonsepsi siswa, terlihat dari rata-rata nilai post-test kelas eksperimen 84.89 dan rata-rata nilai post-test kelas kontrol 63.07. Sehingga dapat disimpulkan bahwa LKS berbasis CCM pada materi hubungan gaya dan gerak mata pelajaran IPA untuk mengurangi miskonsepsi siswa kelas IV SD efektif.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: LKS berbasis CCM, IPA, Gaya dan Gerak, Miskonsepsi
Subjects: Pendidikan
Divisions: Karya Dosen
Depositing User: FITRI RIANI
Date Deposited: 03 Oct 2022 04:15
Last Modified: 03 Oct 2022 04:15
URI: http://repository.upy.ac.id/id/eprint/3616

Actions (login required)

View Item View Item