Pengembangan Media Pembelajaran Progressive Web Apps Untuk Keterampilan Menyimak Teks Prosedur Pada Siswa Kelas XI SMA PGRI 1 Kasihan

Fanny Sarawanti, Prosa PBSI UPY (2021) Pengembangan Media Pembelajaran Progressive Web Apps Untuk Keterampilan Menyimak Teks Prosedur Pada Siswa Kelas XI SMA PGRI 1 Kasihan. Universitas PGRI Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
ArtikelFannySarawanti.pdf

Download (81kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa tinggi kelayakan media pembelajaran Progressive Web Apps untuk keterampilan menyimak teks prosedur oleh siswa kelas XI di SMA PGRI 1 Kasihan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Objek penelitian ini adalah media pembelajaran Progressive Web Apps. Tahap pengembangan produk meliputi 1) analisis, 2) desain, 3) pengembangan, 4) implementasi, 5) validasi, dan 6) ujicoba pemakaian. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data adalah menggunakan angket. Hasil penilaian oleh ahli media menunjukkan bahwa media pembelajaran Progressive Web Apps pada aplikasi pembelajaran berada pada kategori “layak” dengan memperoleh nilai rata-rata 4,19. Hasil penilaian oleh ahli materi menunjukkan bahwa media pembelajaran Progressive Web Apps pada aplikasi pembelajaran berada pada kategori “layak” dengan memperoleh nilai rata-rata 3,85.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: deskriptif kuantitatif, Progressive Web Apps, media pembelajaran
Subjects: Bahasa > Bahasa Indonesia
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: FITRI RIANI
Date Deposited: 08 Apr 2022 05:09
Last Modified: 08 Apr 2022 05:09
URI: http://repository.upy.ac.id/id/eprint/3473

Actions (login required)

View Item View Item