Venta Kurnia Herawati, 19133100108 (2023) IMPLEMENTASI PELAPORAN, KEJELASAN SASARAN ANGGARAN, DAN PENGENDALIAN INTERN TERHADAP AKUNTABILITAS KINERJA INSTANSI PEMERINTAH (Studi Kasus Organisasi Perangkat Daerah Kota Yogyakarta). Skripsi thesis, Universitas PGRI Yogyakarta.
Text
SKRIPSI_VENTA KURNIA HERAWATI_Implementasi pelaporan.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji implementasi pelaporan, kejelasan sasaran anggaran, pengendalian intern terhadap akuntabilitas kinerja instansi pemerintah Organisasi Perangkat Daerah Kota Yogyakarta. Rumusan masalah pada penelitian ini yaitu pengaruh penerapan pelaporan akuntansi sektor publik terhadap akuntabilitas kinerja pemerintah, pengaruh kejelasan sasaran anggaran terhadap akuntabilitas kinerja instansi pemerintah, pengaruh pengendalian intern terhadap akuntabilitas kinerja instansi pemerintah. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan responden sejumlah 53 orang yang terdiri dari kepala dinas, kepala bagiaan keuangan, dan staff keuangan yang ada di 18 Organisasi Perangkat Daerah Kota Surabaya. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis linier berganda dengan program SPSS Versi 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaporan akuntansi sektor publik berpengaruh positif terhadap akuntabilitas kinerja instansi pemerintah, kejelasan sasaran anggaran berpengaruh positif terhadap akuntabilitas kinerja instansi pemerintah, dan pengendalian intern berpengaruh terhadap akuntabilitas kinerja instansi pemerintah.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pelaporan Akuntansi Sektor Publik, Kejelasan Sasaran Anggaran, Pengendalian Intern. |
Subjects: | Akuntansi |
Divisions: | Fakultas Bisnis > Akuntansi |
Depositing User: | Mr. Nugroho |
Date Deposited: | 19 Oct 2023 04:10 |
Last Modified: | 19 Oct 2023 04:10 |
URI: | http://repository.upy.ac.id/id/eprint/7075 |
Actions (login required)
View Item |